Home » » Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda

Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda

Written By amalinakayyisah on Rabu, 12 Maret 2014 | 09.36

Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda

Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda - Bagi sahabat yang sudah memiliki bayi / keponakan tidak ada salahnya membaca artikel tentang cara efektif menghentikan tangisan bayi.


Berikut Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda :

1. Peluklah Bayi Anda
Bagi bayi yang sedang menangis dan rewel, dipeluk dapat membuatnya merasa nyaman seperti saat berada di dalam rahim anda.

2. Ubah Posisinya
Saat bayi anda sedang mengalami nyeri perut, menidurkannya dengan posisi terlentang tidak dapat membuatnya merasa lebih nyaman. Cobalah posisi lainnya, yaitu tengkurapkan bayi anda di tangan anda, di mana perutnya berada di tangan anda dan kepalanya berada pada lengan bawah anda. Tekanan pada perut bayi anda dapat mengurangi rasa kembung dan tidak nyaman di perutnya.

3. Ciptakan Suara yang Familiar
Bila bayi anda tetap saja rewel, cobalah untuk menciptakan suasana sekitarnya seperti saat ia masih berada di dalam kandungan. Anda mungkin dapat menyalakan kipas angina atau radio untuk membuat suara-suara bernada rendah dan pelan.

4. Berikan Dot
Para bayi memiliki refleks menghisap yang cukup kuat, oleh karena itu cobalah untuk memberikan dot pada bayi anda, hal ini mungkin dapat membantu menenangkannya. Selain itu, dot juga telah terbukti dapat mencegah terjadinya kematian mendadak pada bayi.

5. Mengatakan Shhh
Mengatakan shhh secara langsung pada telinga bayi anda dapat membuatnya tenang.

6. Ajak Bayi Anda Bergerak
Selama berada di dalam kandungan, bayi anda telah terbiasa dengan gerakan. Cobalah untuk meniru hal ini untuk membantu bayi anda tertidur. Anda dapat menggendongnya dan berjalan-jalan atau mengayun-ngayunkannya di dalam pelukan anda.

7. Pijat Bayi Anda
Semua bayi menyukai sentuhan, yaitu kontak antara kulit anda dengan kulit bayi anda. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa memijat bayi dapat membuatnya lebih jarang menangis dan dapat tidur lebih nyenyak. Bukalah baju bayi anda dan pijatlah bagian kaki, tangan, punggung, dada, dan wajahnya secara perlahan.

8. Gendong Bayi Anda
Gendonglah bayi anda dengan menggunakan kain gendongan, hal ini dapat membuatnya merasa lebih nyaman dan bahkan tertidur.

9. Buat Bayi Anda Bersendawa
Saat menangis, banyak udara yang dapat masuk ke dalam perut bayi anda. Hal ini dapat membuatnya merasa kembung dan tidak nyaman yang justru membuatnya menangis lebih keras. Cobalah untuk membuat bayi anda bersendawa dengan menepuk-nepuk punggungnya secara perlahan. Letakkanlah kepala bayi anda pada bahu anda, kemudian tepuklah punggungnya.

Jika anda merasa khawatir dengan kesehatan bayi anda karena terus-menerus menangis, segera hubungi dokter anda. Semoga artikel Tips Menghentikan Tangisan Bayi Anda  berguna.

Sumber : pilihdokter
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Translate

 
Author : Desain Blog
Copyright © 2013. Amalina Kayyisah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger
-->